Temui Siswa SMKN 3, Kabid SMK Disdik Provinsi Jambi Akan Perjuangkan Aspirasi Siswa

BETARA.ID, Jambi – Ratusan siswa dari SMKN 3 Jambi menggelar aksi unjuk rasa di Gedung DPRD Provinsi Jambi meminta mereka tetap bersekolah di lokasi sekarang di kawasan Jamtos Kota Jambi.

Aksi mereka ini langsung ditemui, Kabid SMK Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, Sekretariat DPRD Provinsi Jambi, dan Kepala Sekolah SMKN 3 Jambi.

Telihat juga aparat kepolisian berjaga-jaga di lokasi aksi unjuk rasa di Gedung DPRD Provinsi Jambi.

Kepala Sekolah SMKN 3 Kota Jambi, Edri dmengatakan bahwa sebelumnya telah diagendakan untuk melakukan hearing dengan Komisi IV DPRD Provinsi Jambi.

“Hari Kamis diagendakan hearing dengan DPRD. Insya Allah sekolah tidak ada milik yang lain, itu akan tetap milik SMKN 3,” kata Edri dihadapan para siswa.

Dirinya mengatakan saat ini mereka meminta ketegasan untuk pemangku kepentingan terkait kepastian permasalahan ini.

“Di lokasi baru SMKN 3 (Pal X Lingkar Barat) tidak ada tempat praktek, tempat praktek lengkap masih di lokasi yang sekarang (Di dekat Jamtos),” katanya.

Komentar