Dihadiri Langsung Presiden Jokowi: Al Haris Hadiri Puncak HPN 2024 di Jakarta

BETARA.ID, Jakarta – Gubernur Jambi Al Haris menghadiri puncak Hari Pers Nasional (HPN) yg berlangsung di Gedung Ecopark kawasan Ancol, Jakarta, Selasa (20/2/2024).

Kehadiran Gubernur Al Haris merupakan sebuah bentuk Kepedulian kepada insan Pers dan penghargaan yang tak dapat dinilai terhadap dunia kewartawanan.

HPN 2024 semakin semarak dengan kehadiran Presiden Republik Indonesia Joko Widodo walaupun orang nomor satu Republik Indonesia ini sedang sibuk-sibuknya menghadapi Pemilu yang dilaksanakan 14 februari 2024 lalu.

“Terima kasih kepada Presiden karena meluangkan waktunya hadir dalam HPN 2024 walaupun tahun ini adalah terakhir untuk Presiden Joko Widodo menghadiri HPN,” ujar Ketua PWI Pusat, Hendri Ch Bangun

Sementara itu, Ketua Dewan Pers Indonesia DR.Ninik Rahayu menyatakan bahwa saat ini kekerasan masih sering terjadi kepada Wartawan termasuk kekerasan terhadap Jurnalisme Perempuan.

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam sambutannya menyatakan bahwa Gedung Pers Pancasila di Daerah Istimewa Yogjakarta akan segera dibangun sebagai bentuk perhatian Presiden terhadap pers.

“Kepedulian terhadap dunia pers akan tetap ditingkatkan untuk Jurnalisme berkualitas sebagai wadah penyaluran aspirasi,” tuturnya

Presiden juga mengingatkan untuk keberlanjutan dunia pers dengan menerbitkan Perpres dengan tujuan untuk meningkatkan produktivitas pers yang berkualitas tanpa Interfensi.

“Kami akan tetap menginstruksikan Kementerian Kominfo untuk tetap bekerjasama dengan perusahaan Pers,” imbuh Presiden. (*/Fey)