Al Haris Lantik Karnama Jadi Kepsek SMA TT dan Tholip Jadi Kepsek SMK 3 Jambi

BETARA.ID, Jambi – Gubernur Jambi, Al Haris, mendifinitifkan dua Kepala Sekolah, yakni Kepala Sekolah SMA Titian Teras Abdurrahman Sayoeti dan Kepala Sekolah SMK 3 Jambi.

Kepsek SMA TT, yakni Karnama yang merupakan guru SMAN 1 Kota Jambi yang menggantikan Pelaksana Tugas (Plt) sebelumnya, Adi Triono.

Lalu Kepsek SMK 3 Jambi, Tholip yang merupakan Kepala SMK 3 Batanghari yang menggantikan Plt, Edri Penta.

Gubernur Al Haris mengatakan, bahwa dirinya menitipkan sekolah penting di Provinsi Jambi kepada kepala sekolah yang baru dilantik ini.

“Saya titipkan dua sekolah penting di Jambi, SMA TT dan SMK 3 Jambi,” kata Al Haris di aula Disdik Provinsi Jambi, Senin (4/4/2022).

Kepada Kepsek SMK 3 definitif, Al Haris mengatakan saat ini banyak persoalan yang terjadi di SMK 3 Jambi, yang masih dijabat Plt. Ia juga menilai kinerja Plt Kepsek SMK 3 Jambi belum maksimal.

“Kinerjanya buruk, makanya kita ganti. Sebentar lagi ujian nasional, kalah tak diganti kasian siswa untuk penandatanganan ijazahnya,” tegas Al Haris.

Selain itu, Al Haris juga berharap kepada Kepsek SMK 3 yang baru, dapat membenahi permasalahan disana.

“Bapak tahu kondisi SMK 3 sekarang, tertibkan guru-guru di SMK 3 itu pak, jangan lagi ada guru yang memprovokasi siswa-siswanya. Guru sampai kapan pun tetap guru, dan murid sampai kapanpun tetap murid,” ujarnya.

Al Haris juga menegaskan, agar guru dapat menyesuaikan dengan perkembangan zaman.

“Kita mendidik diera kemajuan teknologi yang luar biasa, anak anak kita bisa dengan cepat mendapat pengetahuan melalui internet,” katanya.

Komentar