Ansori Hasan: Habis PPKM, Sebaiknya Setiap Malam Minggu Lapangan Kantor Gubernur Jadi Wisata Malam

BETARA.ID, Jambi – Lapangan kantor Gubernur Jambi salah satu potensi destinasi wisata malam yang banyak dikunjungi warga.

Selain memiliki lapangan yang sangat luas, lapangan kantor Gubernur memiliki daya tarik tersendiri karena dimalam hari kantor Gubernur terlihat indah dengan pancaran cahaya lampunya.

Selain itu, lapangan kantor Gubernur terbilang memiliki suhu yang dingin karena banyaknya pepohonan besar.

“Jika malam hari kantor gubernur terlihat indah, dan banyak warga yang menikmati dan bersantai di lapangan kantor gubernur bersama keluarga mereka. Sebaiknya jika tidak lagi ada pembatasan jam malam, setiap malam Minggu lapangan kantor gubernur dibuka saja dan ditata lagi” ungkap Ketua DPW Assosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (DPW APPSI) Jambi, Ansori Hasan, Minggu (9/1/2022).

Manfaat lain dengan dibukanya lapangan Gubernur sebagai destinasi wisata malam tentu akan membantu menormalkan perekonomian warga.

“Para pedagang, UMKM dan ekonomi kreatif tentu sangat terbantu di masa masa sulit ini, semakin banyak warga yang mengunjungi semakin baik bagi mereka,” tambahnya lagi.

Di beberapa daerah memang lapangan yang terdapat di tengah kota sering di jadikan tujuan wisata malam, baik oleh warga luar daerah maupun dalam daerah sendiri.

“Kita di Jambi minim Ruang Terbuka Hijau, Alhamdulillah katanya tahun ini pak gubernur akan membangun RTH di lokasi eks Pasar Angso Duo. Tentu itu akan menambah kebahagiaan warga Jambi walau sekarang telah dinobatkan sebagai warga paling bahagia se-Sumatera,” tutupnya. (Fey)

Komentar